Tips Agar Berat Badan Tidak Bertambah Ketika Sedang Asik Liburan

tips liburan

Anda mungkin telah merencanakan untuk berlibur namun ada rasa khawatir selama liburan berat badan anda akan bertambah karena tidak bisa mengontrol asupan makanan? Anda tidak perlu takut demikian! Baca tips-tips yang akan kami berikan mengenai cara agar berat badan tidak naik ketika berlibur tanpa harus meninggalkan makanan atau minuman favorit anda.

1. Jika anda berlibur di wilayah yang bersuhu hangat, ambil keuntungan dengan mengkonsumsi buah-buahan yang lezat yang matang karena iklim tropis. Tambahkan banyak buah-buahan segar dan salad pada makanan anda untuk memperoleh vitamin, serat, mineral serta rasa yang tentunya enak!

2. Tak perlu melewatkan makanan favorit anda, namun jika anda tahu anda akan menghabiskan sebagian besar waktu anda dengan berjemur di samping kolam renang sambil membaca buku, jangan menumpuk makanan di piring terlalu tinggi. Cobalah untuk mengontrol porsi makanan yang anda ambil sembari tetap menikmati makanan favorit anda. Ini merupakan cara yang bagus agar berat badan anda tidak bertambah tanpa anda sadari. 

3. Tetaplah bergerak! Travelling selama liburan merupakan waktu yang pas untuk mencoba olahraga baru, ski air, berselancar di pantai, main voli pantai, berenang di laut, danau ataupun di kolam. Tak ada lagi waktu yang lebih menyenangkan selain aktif menggerakkan tubuh anda dengan berolahraga untuk membakar kalori di tempat-tempat yang indah selama liburan.

4. Minum banyak air putih ketika anda bangun tidur hingga sebelum anda tidur lagi di malam hari. Bawalah botol minum untuk memudahkan anda mengakses air putih dimanapun ketika sedang berjalan-jalan selama liburan.

5. Coba konsumsi makanan tinggi protein namun rendah lemak agar berat badan tidak naik. Seafood, ikan, ayam, tahu, susu rendah lemak, kacang-kacangan dapat membuat anda merasa kenyang meskipun makanan tersebut kalorinya tergolong tidak terlalu berat.

tips liburan oke

6. Jangan merasa anda harus memakan apapun yang ada di hadapan anda. Tentu saja travelling merupakan suatu cara yang menyenangkan untuk mencoba merasakan makanan-makanan baru dan unik-unik, namun tak perlu merasa wajib untuk mengambil dalam porsi bersar makanan yang ditawarkan. Cobalah cicipi sedikit demi sedikit makanan yang ditawarkan agar anda tidak mengkonsumsinya secara berlebihan.

7. Ketika anda berada di area bandara, ataupun ketika berkendara jarak jauh. Jangan bergantung pada konsumsi makanan ringan di waktu-waktu tersebut karena mereka bukanlah pilihan yang sehat. Rencanakan di awal dan pastikan anda membawa makanan yang lebih berkualitas sehingga anda tidak tergoda untuk mengkonsumsi makanan yang tinggi kadar lemak, penuh kadar gula, dan snack-snack yang rendah nutrisinya.

8. Jika seharian penuh anda ternyata tak sadar keasikan makan terlalu banyak ketika liburan, cobalah keeseokan harinya mengkompensasinya dengan makan lebih sedikit serta tambahkan beberapa aktivitas fisik ekstra untuk menghindari penambahan berat badan.

9. Makanlah perlahan-lahan makanan yang ada di hadapan anda. Cicipilah dengan lidah anda setiap makanan untuk menghargai rasa dari makanan itu dengan lebih baik dan tak perlu kalap. Ini merupakan tindakan yang sederhana namun dapat memperlambat anda, makan agak lebih sedikit namun mendapatkan rasa yang maksimal dari makanan yang tersaji di hadapan anda.

10. Jika anda bisa mampir ke salah satu cabang Enagic Kangen Water yang terletak di 23 negara di seluruh dunia, anda dapat berkunjung ke sana sambil membawa botol minum anda dan mengisinya dengan air minum Kangen Water. Nikmati air minum Kangen Water yang lezat dan penuh kebaikan bagi tubuh dimanapun anda berada. Selamat liburan!