Jangan Salah Beli Mesin Kangen Water Palsu Berharga Murah, Kenali Mesin Kangen Water Yang Asli

Kangen Water merupakan trademark eksklusif milik perusahaan Enagic Internasional dimana trademark ini dikeluarkan oleh United States Patent and Trademark Office dengan nomor registrasi 4,063,154. 

trademark kangen water

Dengan demikian kata "Kangen Water" secara ekslusif hanya dimiliki atas mesin ionisasi air alkali yang diproduksi oleh perusahaan Enagic. Di Indonesia, kantor resmi penjualan mesin Kangen Water berlokasi di Jakarta dengan nama perusahaan adalah PT. Enagic Indonesia.

 

kantor pusat enagic kangen water indonesia

 

Contoh Mesin Kangen Water Palsu

Akan tetapi terdapat beberapa oknum yang menjual mesin ionisasi air alkali merk lain berharga murah namun menuliskan kata mesin Kangen Water. Hal ini dapat membingungkan konsumen, terutama untuk konsumen baru yang tidak memiliki pengetahuan sehubungan hal ini. Berikut contoh mesin Kangen Water palsu alias mesin air alkali merk lain namun menggunakan kata mesin Kangen Water, harap waspada dan kenali agar tidak salah membeli mesin Kangen Water:

mesin kangen water palsu

mesin kangen water tiruan

mesin kangen water palsu

mesin kangen water tidak asli harga murah

Mesin Kangen Water Asli

Berikut ini merupakan foto mesin Kangen Water yang asli beserta tipe-tipenya:

mesin kangen water asli 

Terdapat 6 tipe mesin Kangen Water yang asli yaitu:

1. Mesin Kangen Water tipe LeveLuk SD 501

2. Mesin Kangen Water tipe LeveLuk SD 501 Platinum

3. Mesin Kangen Water tipe LeveLuk Super 501

4. Mesin Kangen Water tipe LeveLuk JRII

5. Mesin Kangen Water tipe LeveLuk K8

6. Mesin Kangen Water tipe LeveLuk R

Semua mesin Kangen Water yang asli merupakan barang impor buatan perusahaan Enagic Jepang dengan lokasi pabrik di Osaka Jepang.

pabrik kangen water jepang

 

Tips Membeli Mesin Kangen Water Asli:

1. Beli melalui mitra usaha penjualan mesin Kangen Water resmi Enagic Indonesia

2. Pembayaran pembelian mesin langsung ke rekening perusahaan atas nama PT. Enagic Indonesia

3. Pastikan setelah membeli anda mendapatkan kartu garansi resmi mesin Kangen Water dan tertulis nama anda sebagai pemilik mesin di kartu garansi tersebut.

4. Pastikan nomor seri mesin yang tertera pada kartu garansi, pada bagian belakang mesin dan pada kardus mesin Kangen Water memiliki kode yang sama.

5. Jangan mudah tergiur dengan iming-iming penjualan mesin Kangen Water murah di bawah harga resmi.

6. Harga mesin Kangen Water yang asli dan resmi sudah termasuk PPN. Andapun akan mendapatkan bukti faktur pajak atas pembelian mesin Kangen Water yang asli tersebut.

 

Demikianlah informasi ini semoga bermanfaat dan anda dapat menikmati air alkali Kangen Water yang dihasilkan langsung melalui mesin Kangen Water yang asli.

Jika anda memiliki pertanyaan lebih lanjut seputar Kangen Water maupun mesin Kangen Water, silakan hubungi kami pada kontak yang tertera di website ini, kami siap membantu anda.